SIDANG SKRIPSI
SEKOLAH TINGGI TEOLOGI ELOHIM INDONESIA
(STTELA)
18 Desember 2024
Sidang skripsi merupakan tahap akhir dalam menyelesaikan program sarjana strata satu khususnya di Sekolah Tinggi Teologi Elohim Indonesia (STTELA). Tujuan sidang ini adalah untuk menguji kemampuan mahasiswa dalam menerapkan pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh selama kuliah. Kemampuan tersebut terlihat melalui hasil karya ilmiah dengan menggunakan metode kualitatif dan kuantitatif.
Adapun Mahasiswa yang mengikuti Sidang Skripsi pada tahun ini, yaitu:
Sidang skripsi dilaksanakan pada tanggal 18 Desember 2024 dengan menggunakan 3 ruang kelas STTELA. Sidang Skripsi dihadiri oleh dosen-dosen penguji, mahasiswa yang diuji dan dan mahasiswa STTELA. Berdasarkan hasil ujian, semua mahasiswa yang mengikuti Sidang Skripsi dinyatakan LULUS. Hasil ini menunjukkan bahwa mahasiswa telah memenuhi standar kompetensi yang ditetapkan oleh program studi. Mahasiswa yang telah mengikuti Sidang Skripsi perlu memperbaiki atau merevisi isi karya ilmiah sesuai saran dan rekomendasi dari dosen penguji serta dosen pembimbing.
Dosen penguji memberikan komentar yang sangat positif terhadap presentasi dan jawaban dari mahasiswa. Dosen penguji menyatakan bahwa semua mahasiswa telah menunjukkan kemampuan analisis dan keterampilan berpikir kritis yang baik. Dosen penguji memberikan saran supaya mahasiswa meningkatkan kualitas penelitian dan menambahkan contoh kasus yang relevan serta terus mengembangkan kemampuan analisis serta keterampilan berpikir kritis.
Ujian skripsi ini telah membantu mahasiswa untuk dapat memahami kemampuan dan kelemahan dalam menulis karya ilmiah.
Terima kasih
Foto bersama antara Team Penguji dengan Mahasiswa yang Mengikuti Ujian Skripsi